Dalam satu hari saya mendapatkan
banyak pencerahan di beberapa hal yang telah mengambil hati saya di dalamnya.
Sekali lagi berasa Allah baik banget deeh, nyesel kenapa baru sadar sekarang
waktu dipikir lebih dalam. Tentunya sudah sering Dia mengatur hidup saya dengan
begitu banyak hal ajaib dan keindahan. Seperti hari ini, segala hal yang saya
suka di hadirkan dalam satu rentetan acara, dari jurnalistik yang menjadi hobi, Pandji Pragiwaksono yang menginspirasi
hidup saya, Rizky Febian yang tentunya idola saya sebagai rizfelous, dan bahkan
dilengkapi dengan talk show kiat menulis di blog dari Iskandar Zulkarnain.
Dan pada akhirnya saya sudah melewati acara yang saya nantikan
sejak 10 harian yang lalu. Acara yang membuat
saya antusias sejak pertama kali membaca broadcastnya di grup Alumni SMAMA. Acara
yang memberi saya pencerahan mengenai GNNT (Gerakan Nasional Non Tunai). Acara
yang sampai saat ini saya sudah berada dirumah, bahkan menulis untuk membagikan
betapa bahagianya saya, masih terasa seperti
mimpi. Mimpi besar yang terwujud dengan indah ☺
Hadirnya acara ini seperti jawaban dari doa saya selama ini.
Kadang jadi berasa terharu, untuk saya yang ibadahnya masih di bawah standar ini Allah begitu baik mengabulkan doa-doa saya😢.
Sebelum tahu acara ini kebetulan saya lagi stalking instagramnya bang Pandji,
dan disana liat postingan beliau tentang keseruan Juru Bicara World Tour* karya
yang beliau buat*. Dalam hati pengen banget menjadi bagian yang ikut menyaksikan
pertunjukan stand up comedy beliau yang membahas beberapa hal yang kata beliau
bisa bikin kepala meledak * dari beberapa vlog yg menginterview beliau katanya ada membahas
legalisasi ganja sama legalisasi prostitusi* .
Tapi sedihnya,
ternyata Banjarmasin tidak menjadi bagian dari kota-kota diselenggarakannya
Juru Bicara World Tour karena di Kalimantan hanya di adakan di kota Balikpapan 😢😢.
Dan pada akhirnya cuma bisa pasrah, karena mau ngeluh juga gak akan mengubah
keadaan kan?. Tapi tiba-tiba waktu itu ingat ceramah * maafkan lupa namanya
penceramahnya*. Beliau mengatakan, "kalo kita punya keinginan jangan ragu
menyampaikannya pada Allah, entah seberapapun tidak memungkinkan karena bagi-Nya
tidak ada yang tidak mungkin, entah seberapa mahal yang harus dibayar untuk
mewujudkan keinginan yang kita inginkan,
karena kita memiliki Allah, tuhan yang maha kaya". Waktu itu sambil buka-buka
foto Juru bicara world tour di ig bang Pandji, di hati sambil berdoa "ya
Allah, suatu hari nanti tolong mudahkan buat nonton shownya bang Pandji".
Dan percaya suatu hari pasti bisa nonton bang Pandji.
Beberapa saat setelah itu *masih buka ig* ada broadcast di
alumni SMAMA tentang acara dari Net TV dan Bank Indonesia yaitu Goes to campus.Dan
ternyata salah satu bintang tamunya bang Pandji 😢😢😢.. Tanpa
mikir panjang akhirnya langsung daftarin diri buat ikut acara itu, walaupun
hari selasa ada jadwal kuliah dan akhirnya gak ada temen berangkat dari Banjarbaru.
Dan sejak itu jadi percaya kekuatan doa
dan percaya gak ada yang gak mungkin. Saat kita percaya terhadap mimpi kita
maka kita akan bisa meraihnya. Saat kita berusaha mewujudkan mimpi yang kita
punya, Allah selalu ada dan membuatnya menjadi lebih indah.
Dari semua rentetan acara kece Goes To Campus yang diselenggarakan Net TV dan Bank Indonesia
pertunjukan stand up comedy Pandji Pragiwaksono adalah satu hal yang paling
saya tunggu. Namun, seperti melengkapi kebahagiaan saya entah kenapa acara hari
ini juga membahas jurnalistik dan blog dua bidang yang saya cintai, yang tentunya saya
masih putih di dalamnya. Ibarat pengelana, saya adalah musafir yang ingin berkeliling
dunia tanpa modal apa-apa, sulit. Dan
setelah mengikuti acara Goes To Campus rasanya saya bukan lagi musafir tanpa
modal, melainkan pengelana yang mulaibmendapat pencerahan. Setelah mengikuti
talk show jurnalistik saya jadi tahu beberapa hal tentang kejurnalistikan
bahkan mengetahui cara menjadi Citizen Journalist yang merupakan salah satu
program Net TV dan saya juga mengetahui kiat-kiat menjadi blogger setelah talk
show dari mas Iskandar.
Dan akhir dari acara yang diselenggarakan Net TV dan Bank
Indonesia di gedung Sultan Suriyansyah hari ini adalah pertunjukan memukau dari
Rizky Febian. Penyanyi pendatang baru dengan lagu hitsnya "Kesempurnaan
Cinta".😍
Sekian cerita saya, terima kasih banyak tentunya buat Allah SWT, yang tentunya mengatur semua perpaduan acara ini menjadi lebih indah. Buat mama yang selalu mendoakan. Buat teman-teman yang mendoakan biar sinta lancar ke bjmnya gak nyasar berhubung berangkat sendiri ke BJM untuk kedua kali (yang pertama waktu jalan santai P2B). Buat kaka-kaka dari FISIP yang jadi temen sampai acara berakhir, jadi berasa gak pergi sendiri. Padahal baru kenal pas di antrean :D, semoga bisa ketemu lagi di lain waktu ya..

